Bangle

(Zingiber cassumunar)



Bangle (Zingiber cassumunar) atau bonglai adalah salah satu tanaman rempah-rempah anggota suku temu-temuan (Zingiberaceae). Rimpangnya dimanfaatkan sebagai bumbu dapur dan bahan pengobatan. Tumbuhan ini dikenal diberbagai tempat dengan nama yang bervariasi: mungle (Aceh), bungle (Tapanuli), kunik bolai (Rana Minang), banglee'iy (Rejang), panglai (Pasundan/Sunda), pandhiyâng (Madura), bale (Makassar), panini (Bugis), unin makei (Ambon).

Bangle ditemukan di kawasan India selatan yang beriklim tropis dan kawasan Asia Tenggara seperti: vietnam, thailand, malaysia, indonesia, myanmar, laos dan kamboja.

Bangle tumbuh di daerah Asia tropika, dari India sampai Indonesia. Di Jawa dibudidayakan atau ditanam di pekarangan pada tempat-tempat yang cukup mendapat sinar matahari, mulai dari dataran rendah sampai 1.300 m dpi. Pada tanah yang tergenang atau becek, pertumbuhannya akan terganggu dan rimpang cepat membusuk.

Tananam ini dimanfaatkan sebagai tanaman obat yang dipercaya berkhasiat sebagai peluruh lemak, Pelangsing, meningkatkan stamina & menjaga kesehatan tubuh.

Ekstrak rimpang bangle dilaporkan memiliki aktivitas farmakologi sebagai antibakteri, laksatif, dan inhibitor lipase pankreas. Kandungan senyawa yang terdapat dalam ekstrak yang diduga berperan dalam aktivitas tersebut. Kandungan senyawa yang terdapat di dalam tanaman dapat ditarik oleh suatu pelarut saat proses ekstraksi. Pemilihan pelarut yang sesuai merupakan faktor penting dalam proses ekstraksi. Metanol merupakan pelarut yang bersifat universal yang dapat menarik sebagian besar senyawa kimia dalam tanaman.


Kerajaan:                Plantae
(tanpa takson): Angiospermae
(tanpa takson): Monokotil
(tanpa takson): Commelinids
Ordo:                 Zingiberales
Famili:                 Zingiberaceae
Genus:                 Zingiber



sumber  : Wikipedia





Komentar

Postingan populer dari blog ini